Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Virus Amalia Tadris

photo_2016-01-27_16-22-01

Bila sekarang(24 Januari-3 Februari 2016) anda berada di Pondok Pesantren Darunnajah Cipining, anda akan menyaksiakn suatu hal yang aneh bila melewati kelas kelas baik itu di Kampus 1, 2, 3 ataupun Cikarang diwaktu sore hari bahkan malam hari. Anda akan menemukan seorang santri yang berada didalam kelas yang sedang berbicara sendiri, atau hanya ditemani satu dua orang saja, bila anda cermati ia seperti seorang guru yang sedang mengajar akan tetapi tidak ada murid dihadapannya.

Kenapa demikian? Apa yang terjadi dengan santri tersebut? Bila anda pernah merasakan menjadi seorang santri di Pondok Pesantren Modern mungkin anda tidak akan merasa aneh dengan peristiwa tersebut. Mereka adalah santri Niha’i yang sedang mempersiapkan diri untuk melaksanakan Ujian Praktik Mengajar atau Amalia Tadris, mereka sedang menghapalkan I’dat/materi pelajaran yang akan disampaikan di depan para santri disaat Amalia Tadris.

Berikut sekilas wawancara reporter wardan kepada beberapa peserta UPM (Ujian Praktik Mengajar).

Bagaimana perasaan anda dalam menghadapi UPM (Ujian Praktik Mengajar) ini?

“deg degan, karena ana jarang berbicara didepan umum, tapi besok waktu Amalia Tadis ana harus berbicara didepan para santri disaksikan oleh temen temen dan dinilai oleh pembimbing menggunakan Bahasa Arab lagi, gugup banget, macem macem dech rasanya” jawab Intan Pratiwi santriwati kelas XIIB SMK

Apa saja yang anda persiapkan untuk menghadapi UPM (Ujian Praktik Mengajar) ini?

“latihan secara rutin, ana latihan dikelas setiap sore, malem bahkan ana bangun malam hari agar ana bisa latihan dan semoga bisa lancar saat praktik” jawab wowo Wibowo Santriwan kelas XIIA SMK

Materi apa yang anda pilih dalam UPM (Ujian Praktik Mengajar) ini, Kenapa memilih materi tersebut?

“ana suka Bahasa Inggris, maka untuk Ujian Praktik Mengajar ini ana mengambil materi yang berbahasa Inggris” jawab Nurtati Santriwati kelas XIIB SMK

Apakah anda yakin akan lulus UPM (Ujian Praktik Mengajar) ini? Apa yang membuat anda yakin?

“Insyaallah Lulus, karena ana sudah berlatih dengan semaksiamal mungkin” jawaban Opang Maulana santri kelas XIIA MA

Apakah yang paling berkesan bagi anda dalam UPM (Ujian Praktik Mengajar) ini?

“kami dibentuk menjadi beberapa kelompok, ana salut pada kekompakan kelompok ana, satu sama lain mau membantu dan menemani kami untuk latihan kapanpun itu waktunya, semoga kelompok kami semua lulus, aamiin” jawab Cahyo Ghondo Arum santri kelas XIIA MA. (Abs)

 

 

 

Pendaftaran Santri Baru