Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 Serang Banten

Tentang Pesantren

Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14

Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 berlokasi di Pabuaran, Serang, Banten. Pesantren modern terbaik ini memiliki beberapa jenjang pendidikan, yaitu TK Islam, SD Islam, SMP (Sekolah Menengah Pertama), SMA (Sekolah Menengah Atas), dan SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) dengan jurusan Multimedia.

Kurikulum Pondok Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 merupakan perpaduan antara kurikulum Pondok Modern Darussalam Gontor, Kurikulum Nasional, dan Pesantren Salafiah.

Bidang-bidang ilmu seperti Bahasa Arab dan Bahasa Inggris diajarkan langsung dalam bahasa aslinya. Begitu pula ilmu agama Islam, diajarkan menggunakan Bahasa Arab, agar santri mampu memahami dan menyampaikan materi dalam bahasa aslinya. Sementara itu, bidang studi lainnya disampaikan dalam Bahasa Indonesia.

Sebagai sekolah Islam berasrama yang berkualitas, Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 memiliki banyak kegiatan menarik untuk para santrinya. Kegiatan ekstrakurikuler sangat aktif di sini. Para santri dikenal sebagai pribadi yang baik, sopan, santun, pintar, dan berprestasi.

Pesantren Nurul Ilmi menerima santri putra dan putri serta menyediakan beasiswa bagi santri tahfidz. Pesantren ini memiliki berbagai kegiatan ekstrakurikuler, seperti pramuka, seni bela diri, public speaking (latihan pidato), kursus pemrograman, robotik, desain, dan berbagai cabang olahraga seperti futsal, basket, voli, dan bulu tangkis.

Pesantren Nurul Ilmi telah meraih banyak prestasi dalam bidang IT (Informasi dan Teknologi) dan sering memenangkan perlombaan tingkat regional hingga nasional. Fasilitas di pesantren ini cukup lengkap, seperti asrama, masjid, koperasi, laboratorium komputer, lapangan futsal, lapangan basket, lapangan bulu tangkis, penginapan, perkantoran, gedung sekolah, ruang rapat, dan kantor organisasi santri.

Alumni pesantren ini tersebar di seluruh Indonesia dan banyak yang melanjutkan studi ke perguruan tinggi negeri maupun swasta. Tidak sedikit pula yang menempuh pendidikan di luar negeri, seperti di Arab Saudi, Mesir, Turki, Pakistan, Maroko, Malaysia, Singapura, Jepang, Australia, Amerika, dan Inggris.

Sebagai lembaga pendidikan Islam yang independen, Pondok Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 tidak berafiliasi dengan partai politik atau organisasi masyarakat tertentu. Pesantren ini juga tidak terlibat atau terkait dengan kelompok, aliran, atau ajaran apa pun di luar Ahlus Sunnah Wal Jama’ah. Motto pesantren ini adalah “Berdiri di Atas dan untuk Semua Golongan.”

Foto Lingkungan Pesantren

Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14
Suasana Linkgungan Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14

Lembaga Pendidikan

Lembaga-lembaga pendidikan yang diselenggarakan Pondok Pesantren Darunnajah 14 adalah sebagai berikut:

  1. TK Islam Modern Darunnajah
  2. SD Islam Modern Darunnajah
  3. TMI (setara SLTP/SLTA atau setingkat SMP/Mts – SMA/Madrasah Aliyah)
  4. SMP (Sekolah Menengah Pertama) Nurul Ilmi
  5. SMA (Sekolah Menengah Atas) Nurul Ilmi Darunnajah
  6. SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) Darunnajah Pabuaran

Alamat Rute Lokasi

Arah jalan menuju Pondok Pesantren Darunnajah 14 Nurul Ilmi

  1. Online Transportation :
    Jakarta : Naik Bus ke arah Serang berhenti Di Terminal Pakupatan, dari terminal Pakupatan Bisa menggunakan Grabcar/go-car/UBER
    Terminal Pakupatan: langsung Gunakan Grabcar/go-car/UBER
    Bandara Soekarno Hatta : Naik Damri Ke arah Serang Berhenti Di (MOS) Mall Of Serang/Pakupatan ,Bisa Langsung Memesan/Menggunakan Grabcar/go-car
  2. Range/Jarak Tempuh Menggunakan Google Maps:

Dari Bandung              :  Bandung Maps
Dari Jakarta                 : Jakarta Maps
Dari Bandara               : Bandara Maps

KLIK UNTUK MENUJU DARUNNAJAH 14

Penerimaan Murid Baru

Pesantren Nurul ilmi Darunnajah14
Hadir untuk ikut Berkontribusi dalam memajukan pendidikan anak bangsa di Indonesia. Dengan misi mencetak Kader umat yang Mutafaqqih fiddin.

dengan 4 standar mutu pendidikan

1. Al-Qu’ran
2. Ahklak
3. Bahasa Arab & Inggris
4. Sains & Teknologi

Dengan lembaga formal TK Islam Modern, SD Islam Modern, SMP SMA dan SMK di bawah naungan Tarbiyyatul Mu’allimin wal Mu’allimat al Islamiyyah (TMI) dengan Sistem Pesantren Modern

Membuka pendaftaran mulai 10 September 2024- Juli 2025

Informasi Pendaftaran

Klik Logo Whatsapp untuk langsung terhubung kepada admin.

 

✉ ppsbdarunnajah14@gmail.com
Link Pendaftaran online : santri.darunnajah.com


Uang Pangkal sudah termasuk:

– Iuran Bulanan (Bulan Pertama)
– Kasur dan Bantal
– Lemari dan Fasilitas Ranjang
– Buku Pelajaran Pesantren
– Dana Ekstrakulikuler 1 Tahun
– Seragam Olahraga

Belum termasuk:

– Buku Pelajaran Negeri
– Seragam Sekolah
– Perlengkapan pribadi
– Laundry

Uang Bulanan sudah termasuk:

– Makan 3 kali sehari
– Uang Sekolah (Pendidikan)


Berikut ini kami sampaikan Brosur Pondok Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 Serang,banten sebagai panduan singkat mengenai Pesantren kami. Klik pada link dibawah ini untuk download brosur terbaru yang berisi informasi profil lembaga, pendaftaran, biaya, lokasi, nomor kontak, fasilitas, kegiatan, prestasi, dan informasi-informasi penting lainnya.

DOWNLOAD BROSUR


Panitia Penerimaan Santri Baru

Klik Logo Whatsapp untuk terhubung langsung ke Nomor Panitia.

 

Pendaftaran Pondok Pesantren Darunnajah Dibuka Mulai 10 Oktober Sampai Kuota Terpenuhi

KLIK UNTUK MENDAFTAR