Siapa yang tidak kenal dengan Habiburrahman El Shirazy atau sering di panggil dengan Kang Abik? Untuk para penggemar novel tentunya nama tersebut tidak asing bahkan ketika mendengar nama tersebut langsung terbayang dengan novel novel karyanya yang mampu menghipnotis pembacanya.
Pria yang lahir di Kota Semarang ini memang tidak diragukan lagi akan kesastraannya, semua orang mengakuinya tidak hanya orang di Indonesia saja bahkan sampai Negara tetangga seperti Malaisia, Singapura dan Brunai Darusalam akrab dengan namanya.
Sudah banyak novel dari karya sarjana Universitas Al-Azhar, Kairo Mesir ini yang digarap menjadi sebuah film yang menjadi rebutan para penggemar Film seperti Ayat Ayat Cinta, Ketika Cinta Berbuah Surga, Ketika Cinta Bertasbih, Pudarnya Pesona Cleopatra dan masih banyak lagi.
Berkat karya karya indahnya Kang Abik penghargaan seperti Pena Award, The Most Favourite dan IBF Award pernah beliau dapatkan.
Kabar baik untuk kita semua, Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining akan menghadirkan beliau ditengah tengah kita, melalui program kerja Bapusta(Bagian Perpustakaan) untuk mengadakan bedah buku bagi para santri.
So, bagi anda pecinta novel terutama hasil karya Kang Abik jangan ketinggalan untuk ikut serta memeriahkan acara tersebut yang insyaallah akan dilaksanakan esok hari (Jum’at, 19/2/16) pukul 14.00 Wib di Aula Kampus 3 Pesantren Darunnajah 2 Cipining. Kang Abik akan mengulas tuntas isi dari buku karyanya yang berjudul Ayat Ayat Cinta 2.
INGAT dicatat hari dan tanggalnya, JUM’AT 19 Februari 2016 di Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining. Anda juga bisa bertanya tentang Kang Abik, membeli Buku Bukunya, minta tanda tangan sampai foto bareng. So kapan lagi kita akan mendapatkan kesempatan yang langka ini. Ayo segera meluncur ke Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining.
Untuk info lebih lanjut anda bisa hubungi ustdh Istiqomah : 0857 8291 8745
Ayooo buruan kursi terbatas jangan sampai kehabisan. #Pesantren Darunnajah Cipining.
(Abs)