Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

WARNA Terus Berkreasi!

nnnAlhamdulillah Pondok Pesantren Darunnajah 2 Cipining yang sarat akan agama islam serta ilmu pengetahuan juga ciptakan para generasi yang aktif dalam bidang tulis menulis. WARNA (Wahana Apresiasi Darunnajah) merupakan salah satu grup santri yang terdiri dari beberapa kategori khususnya dalam bidang sastra dan karya tulis menulis. Diantaranya seperti cipta puisi, novel, cerita pendek, anekdot dan masih banyak lagi.

Tak hanya itu, karya merekapun ditampilkan melalui sebuah Mading tim WARNA di setiap bulannya. Di dalam mading tersebut terdapat aneka karya santri serta isu-isu terkini yang mendunia. Diharapkan dengan adanya mading tersebut mampu menjadi fasilitas bagi santri yang lainnya dalam menimba ilmu dan juga aneka informasi lainnya.

Pembuatan mading ini juga merupakan salah satu program kerja Bagian Perpustakaan OSDC (Organisasi Santri Darunnajah 2 Cipining) dan dibantu oleh segenap ustadzah selaku pembimbing. semoga dengan diadakannya mading ini mampu mencetak para generasi yang pintar dan cerdas untuk berkarya.

(WARDAN/Annisa)

Pendaftaran Santri Baru