Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Ujian Bahasa, Siapa takut!

Pesantren Darunnajah 2 Cipining Bogor terkenal akan kaya “Bilingual Language” yakni 2 bahasa asing Arab dan Inggris. Kali ini, Bagian Bahasa OSDC (Organisasi Santri Darunnajah 2 Cipining) mengadakan Ujian Bahasa tepatnya setiap awal bulan bagi seluruh santriwatinya yang teridiri dari kelas VII MTs s.d XI MA. Hal ini dimaksudkan agar para santri tertantang untuk terus mengasah kemampuannya dalam berbahasa.

Ujian ini diadakan pada hari Jum’at Sore yang bertempatkan di Lapangan Futsal Asrama Kampus 1. Adapun ujian yang diberikan adalah berupa written test sebanyak 20 soal. Tak hanya itu para santri juga diberikan kesempatan untuk menulis sebuah karangan yang menggunakan bahasa asing. Hasil dari setiap ujian ini akan diambil para santri terbaik sesuai kelasnya masing-masing, sebagai bentuk apresiasi para santri yang berprestasi akan diberikan sebuah kenang-kenangan dan hadiah.

Alhamdulillah kegiatan ujian ini sangatlah bermanfaat karna menjadi daya tarik tersendiri bagi para santriwati dalam meningkatkan kualitas bahasa Arab dan Inggris yang mereka miliki. Tentu ujian ini bukan sembarang ujian, karna soal yang diberikanpun terdiri dari berbagai kosakata dalam kegiatan Mufrodat serta aneka materi yang telah disampaikan oleh bagian bahasa.

“Language is not everything, but everything without language is nothing” itulah salah satu kata-kata mutiara yang menggambarkan betapa pentingnya bahasa.

(WARDAN/Annisa)

Pendaftaran Santri Baru