Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Ujian Lisan Siswa Akhir TMI Darunnajah Jakarta

Darunnajah – (19/11) Bagian Tarbiyatul Mu’allimin Islamiyah (TMI) Pondok Pesantren Darunnajah Jakarta mengadakan ujian bagi siswa akhir TMI. Ujian akhir untuk siswa akhir ini  terbagi menjadi 2 gelombang. Gelombang pertama untuk ujian lisan dan gelombang kedua untuk ujian tulis.

Waktu pelaksanaan ujian dimulai dari tanggal 17 November 2016 dan berakhir tanggal 04 Desember 2016. Untuk ujian lisan berlangsung dari tanggal 17-20 November 2016. Total peserta ujian tahun ini sebanyak 216 santri terdiri dari 122 santri putra dan 139 santri putri. Penguji untuk ujian lisan ini terdiri dari 27 asatidz senior.

Adapun tempat penyelenggaraan ujian lisan terletak di Gedung Olahraga untuk santri putri dan di Gedung Fatahillah untuk santri putra. Waktu pelaksanaan ujian lisan dimulai dari pukul 06.30 Wib dan berakhir pukul 11.40. Materi yang diujikan dalam ujian lisan adalah Al-Qur’an, Bahasa Arab, dan Bahasa Inggris.

Semoga kemudahan selalu menyertai para siswa akhir TMI tersebut. Amin!

whatsapp-image-2016-11-19-at-9-40-52-pm-2
Ujian Lisan Siswa Akhir TMI Darunnajah Jakarta
whatsapp-image-2016-11-19-at-9-40-52-pm
Ujian Lisan Siswa Akhir TMI Darunnajah Jakarta
whatsapp-image-2016-11-19-at-9-40-52-pm-1
Ujian Lisan Siswa Akhir TMI Darunnajah Jakarta

(ZA)

Pendaftaran Santri Baru