Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Tim Wardan, Production House dan Bagian Publikasi Laksanakan Rapat Kerja

Pesantren

Dalam rangka meningkatkan Publikasi Pesantren dalam berbagai bidang, Production House Darunnajah 2 Cipining bersama Kepala Biro SDM menyelenggarakan Rapat Kerja, Jumat 9 Desember 2016. Peserta Rapat ini adalah Ust Deni, Ust Afif dan Usth Fera dari Buletin WARDAN (Warta Darunnajah), Ust Aryo Bima dan Usth Almas dari Bagian Publikasi dan Dokumentasi (PD), serta Ust Mahfudz dan Ust Asrorul Alam dari Production House (PH).

Agenda Pembahasan dalam rapat menyangkut beberapa hal, diantaranya; menyusun Program Kerja perbagian (Wardan, Production House serta Publikasi dan Dokumentasi), menyusun Standar Operasional Prosedural (SOP), Mendata Inventaris, Sharing Skill, Praktek dan Evaluasi. Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Biro SDM; Ustadz Musthafa Zahir

PesantrenDiantara hasil rapat yang dibahas adalah bahwa bagian-bagian tersebut; WARDAN, PH dan PD menjadi bagian terpisah, walaupun dilihat dari Personal anggota tidak terdapat banyak perbedan. Tujuannya adlah untuk meningkatkan kualitas dan bisa fokus menjalankan programnya masing-masing. Kedepannya tidak menutup kemungkinan, ketiga bagian tersebut di merger menjadi satu.

Tempat Rapat yang dipilih adalah Rumah Makan Kahyangan Cigudeg Bogor, dengan harapan peserta rapat bisa sambil refreshing menikmati indahnya pemandangan di Cigudeg dan bisa menghasilkan program kerja yang baik untuk dijalankan kedepan. [WARDAN/Deni]

Pendaftaran Santri Baru