Cidokom Post – Sabtu (10/04) Pondok Pesantren Annur Darunnajah 8 memulai Ujian Lisan Semester 2 tahun ajaran 2020/2021. Ujian kali ini terasa lebih spesial, karena dilaksanakan pada bulan Ramadhan.
Untuk mengetahui seberapa paham santri akan materi yang dipelajari selama masa pembelajaran di dalam kelas. Penguji memberi beberapa pertanyaan dan santri akan menjawab. Ujian adalah tahap untuk manusia meningkatkan levelnya. Ujian lisan juga untuk mengetahui kemampuan santri sehingga penguji dapat menentukan apakah ia mampu menempuh level selanjutnya terutama dalam membaca al-qur’an beserta tajwidnya dan berbahasa asing.
Ujian bukanlah ajang perlombaan siapa yang terpintar atau siapa juaranya, melainkan ujian adalah waktu kita membenahi diri menyiapkan hari selanjutnya untuk memghadapi persoalan.
Belajar bukan untuk ujian, tetapi ujian untuk meningkatkan kemampuan belajar santri. Dengan ujian kita bisa mengevaluasi kemampuan kita dan belajar dari kesalahan yang lalu agar tidak diulangi kembali. Karena sesuai firman Allah Swt, cara kita untuk naik tingkat adalah dengan diuji dengan permasalahan dan ujian dalam yang datang dalam kehidupan.
الَّذِي خَلَقَ الْمَوْتَ وَالْحَيَاةَ لِيَبْلُوَكُمْ أَيُّكُمْ أَحْسَنُ عَمَلًا ۚ وَهُوَ الْعَزِيزُ الْغَفُورُ
Yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Pengampun,