Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Standarisasi Seragam Santri Darunnajah 2 Cipining

Pakaian Seragam Santri masih banyak ditemukan adanya keberagaman, walau masih sama dalam hal warna dan jenis bahan pakaian, tetapi style dan ukuran masih berbeda-beda. Misalnya adanya ditemukan celana model Pencil, ada juga kerudung pendek yang tidak standard. ADanya keberagaman style ini tentu saja segera diambil sikap untuk mensosialisasikan style yang diperbolehkan Pesantren, dikhawatirkan seragam yang digunakan santri menjadi tidak standard dan bisa membuat bingung calon santri baru, seragam yang digunakan detailnya harus seperti apa?.

Pada saat Edaran Liburan dibagikan, Biro Pendidikan membagikan surat Standarisasi Pakaian Santri yang berisi contoh kerudung yang diperbolehkan, celana panjang santri dan jenis sepatu. Didalam surat yang disertakan dalam informasi liburan tersebut secara detail disebutkan bahwa;

  1. Kerudung

Kerudung yang dipergunakan harus kerudung yang menutupi dada, tidak boleh kerudung yang pendek, atau kerudung yang hanya sampai pada bahu saja. Apalagi kerudung model Paris yang terbuat dari bahan tembus pandang, sehingga rambutnya terlihat dari luar.

  1. Celana

Untuk Celana, tidak boleh celana Pencil yang bentuknya menyempit kebawah. Celana yang diperbolehkan adalah celana yang standard atau Formal, jika ujung celana ditarik kedepan, maka dapat diukur dari tulang kering kaki sampai ujung celana yang ditarik panjangnya sekitar 15 cm. Adapun ukuran panjang celana kebawah, biasa saja, tidak terlalu tinggi dan tidak juga terlalu kebawah sehingga menyentuh tanah.

  1. Sepatu

Pakaian SantriUntuk Sepatu, warnanya harus Hitam (Jenis Pantopel), untuk sepatu putra, tinggi hak nya sekitar 1-2 cm, dan ujung selop tidak boleh lancip. Sementara untuk sepatu putri, tinggi hak nya 1-3 cm, ujung selop tidak boleh lancip, dan sepatu tidak boleh rata dibagian bawah antara ujung selop dengan hak sepatu (harus ada belahan ditengah).

Itulah detail standarisasi seragam santri, untuk Pakaian akan langsung menyesuaikan. Sementara sepatu (tertulis didalam surat) mulai diberlakukan pada Tahun Ajaran baru 2016/2017 mendatang. [WARDAN/Deni]

Pendaftaran Santri Baru