Lingkungan adalah segala sesuatu yang ada di lingkungan manusia serta mempengaruhi kehidupan manusiabaik secara langsung maupun secara tidak langsung. Lingkungan yang bersih merupakan dambaan semua orang. Namun, tidak mudah untuk menjaga kebersihan lingkungan tersebut, karena manusia disibukkan dengan berbagai kegiatan.Sehingga, untuk menjaga kebersihan lingkungan tersebut seolah terlupakan.Lingkungan yang bersih sesungguhnya dapat mendatangkan manfaat bagi yang menjaga kebersihan lingkungan itu sendiri. Berikut beberapa cara menjaga lingkungan sekolah :
- Buang sampah pada tempatnya
- Jaga kebersihan rumah
- Olah sampah menjadi pupuk kompos
- Remukkan wadah plastik/karton
- Daur ulang sampah
- Kerja bakti di lingkungan sekitar
- Tutup saluran pembuangan air
- Lakukan penghijauan
- Jangan ragu untuk memungut sampah dijalan
- Sosialisasi mengenai pentingnya menjaga kebersihan
- Jangan membuang puntung rokok sembarangan
- Jangan membuang limbah hasil produksi ke laut
- Tidak melakukan penebangan secara liar
عَنْ سَعْدِبْنِ اَبِى وَقَّاصٍ عَنْ اَبِيْهِ عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ اِنَّ اللهَ طَيِّبٌ يُحِبُّ الطَّيِّبَ نَظِيْفٌ يُحِبُّ النَّظَافَةَ كَرِيْمٌ يُحِبُّ الْكَرَمَ جَوَادٌيُحِبُّ الْجَوَادَفَنَظِّفُوْااَفْنَيْتَكُمْ
Sesungguhnya Allah Ta’ala itu baik (dan) menyukai kebaikan, bersih (dan) menyukai kebersihan, mulia (dan) menyukai kemuliaan, bagus (dan) menyukai kebagusan. Oleh sebab itu, bersihkanlah lingkunganmu”. (HR. At- Turmudzi)
-(rifdaayu)