Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Harapan Yang Di Nantikan

Bogor, 4 September 2017. Betapa bahagianya orang tua melihat anaknya menimba ilmu di pondok pesantren. Tangis memang tidak bisa tertahankan ketika melepas anak nya untuk pertama kalinya hidup mandiri bersama teman sebayanya. Banyak yang ingin orang tua ucapkan di hari yang penuh dengan perasaan bahagia dan mungkin duka karena harus berpisah sejenak dengan sang anak tercinta .

Namun orang tua pun harus sadar akan semua konsekuensi yang ada, jika mereka ingin anak bahagia dunia akhirat mereka harus rela menahan rasa rindu, serta selalu mendoakan yang terbaik untuk anaknya. Dan kini pun tidak terasa sudah hampir 2 bulan anak-anak menuntut ilmu di pesantren Darunnajah 2 cipining, ada perasaan bahagia melihat anaknya betah dan berubah menjadi lebih baik dan lebih komunikatif terhadap teman sebayanya.

Tentu banyak harapan yang selalu di nantikan oleh mereka terhadap anak tercinta nya. Seorang anak yang Sholeh dan Sholihah yang menjadi penolong mereka ketika di akhirat nanti. Dan tentunya berbakti untuk masyarakat dimana ia berada.

Semoga harapan yang di nantikan itu kelak menjadi suatu hadiah terindah untuk para orang tua yang senantiasa ikhlas mendoakan dan memberikan semangat untuk anak tercinta nya. (Wardan/MIKA)

 

 

Pendaftaran Santri Baru