Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

96 Santriwati Kelas 4 TMI Ikuti Pelatiham LKBB Oleh TNI AD Kecamatan Cigudeg

Darunnajah,  5 April 2017

Pramuka adalah kegiatan non formal yang sangat di gemari oleh siswa atau pun santri, karena pramuka memberikan pelajaran dengan permainan yang meningkatkan kreatifitas santri dalam mengikuti kegiatan pramuka.

Di dalam pramuka ada beberapa pelajaran yang di ajari namun  berbeda dengan pelajaran yang di ajarkan di sekolah,  seperti SMAPUR,  LKBB,  MORSE, SANDI dan lain sebagainya.

Untuk meningkatkan ke ahlian dalam kegiatan pramuka khususnya dalam bidang LKBB atau latihan baris berbaris pesantren langsung mengundang dari TNI AD kecamatan cigudeg untuk melatih dalam bidang LKBB tersebut,  maka hari ini Rabu 5 April 2017 sekitar 96 santriwati kelas 4 atau 2 MA di gembleng untuk mengikuti latihan LKBB,  guna mampu berbaris dengan benar dan sesuai dengaan apa yang di ajarkan.

Sekitar empat Tentara Negara indonesia Angkatan Darat ini mentatar para santriwati Darunnajah Cipining Khusus dalam bidang LKBB,  mereka mengajarkan bagaiman sikap yang tegak,  kekompakan,  kesabaran,  ketaatan kepada pembina dan fokus.

Meski di sengat matahari yang teik para santriwati tak patah semangat Karena masih banyaknya hal yang tidak di mereka ketahui,  dengan di bimbing oleh kakak pembimbing yaitu Kak Cucu cahyati dan Kak Nurlaila fitria kegiatan ini berjalan dengan lancar.

(wardan/mozart)

Pendaftaran Santri Baru