“Pesantren Darunnajah 2 Cipining selalu memberikan kesempatan kepada para santri untuk selalu berkarya, berinovasi, berekreasi dan selalu belajar untuk bisa menampilkan yang terbaik. Mengadakan berbagai macam perlombaan adalah sebagai ajang para santri untuk belajar, belajar mengasah kemampuan dan keberanian”. Ungkap Ustadz Mukhlisin Ibnu Muhtarom, S.H.I, selaku Ka. Biro Pengasuhan Santri.
Kamis, 13 Oktober 2016, santri Tahfidzul Qur’an kelas 6 TMI menjadi panitia pelaksana dalam kegiatan Musabaqoh Hifdzil Qur’an dan dibimbing langsung oleh para Ustadzaat bagian Tahfidz. Grand Opening of Musabaqoh Hifdzil Qur’an di Pesantren Darunnajah 2 Cipining di adakan di Gedung Putih pada sore hari, karena akan di lanjutkan dengan buka bersama, yang bertepatan dengan puasa Senin Kamis, puasa ini adalah puasa yang memang menjadi kebiasaan para santri untuk melatih ibadah mereka.
Pada kesempatan ini telah hadir Kepala Tahfidz Qur’an Ustadz Asmari Ichsan, S.Kom yang menyampaikan arahanya, Ka. Biro Pengasuhan Santri, Ustadz Mukhlisin Ibnu Muhtarom, S.H.I, beliau juga memberikan arahanya kepada para santri Tahfidzul Qur’an agar lebih Istiqomah lagi adalah menjaga hafalan, dan para Asatidz/ah, yang selalu mendukung adanya kegiatan tersebut.
Kegiatan tersebut melibatkan seluruh santri Tahfidzul Qur’an sebagai peserta lomba. Adapun perlombaan yang akan di lombakan adalah sebagai berikut.
- Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ)
- Musabaqoh Syahril Qur’an (MSQ)
- Musabaqoh Fahmil Qur’an (MFQ)
- Musabaqoh Khottil Qur’an (MKQ)
- Musabaqoh Mufassir Qur’an (MMQ)
- Lari Hafidzoh
(Wardan/Fera Indriani)