Search
Close this search box.
blank

Darunnajaha 14 adakan Short Course Bahasa Inggris Di Kampung Inggris Pare

Darunnajaha 14 adakan Short Course Bahasa Inggris Di Kampung Inggris Pare

blank
Pelepasan Oleh Wakil Pengasuh
blank
Pelepasan Oleh Wakil Pengasuh

 

 

Dalam rangka memperkaya keterampilan berbahasa santri, Pondok Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 menggelar kegiatan Short Course bahasa Inggris di Kampung Ingris Pare. kegiatan ini berlangsung selama dua minggu yang diikuti oleh Santri kelas 2-5 TMI.

 

Kegiatan ini menjadi langkah nyata pesantren dalam meningkatkan kompetensi berbahasa Inggris para santrinya, program ini tidak hanya menargetkan penguasaan bahasa pada tingkat dasar, tetapi juga bertujuan mengembangkan kemampuan komunikasi yang lebih mendalam.

blank

kampung Inggris Pare menjadi pilihan yang tepat untuk menciptakan suasana belajar yang intensif dan efektif. Dengan dukungan fasilitas modern dan pendekatan pembelajaran yang inovatif, para santri dapat merasakan pengalaman belajar bahasa Inggris yang menyenangkan dan mendalam.

Selama dua pekan berlangsungnya kegiatan, para peserta terlibat dalam berbagai aktivitas menarik, mulai dari kelas interaktif, simulasi percakapan, hingga ekskursi ke tempat-tempat strategis. Semua ini dirancang untuk memastikan bahwa peserta tidak hanya mendapatkan pengetahuan teoritis tetapi juga pengalaman praktis dalam menggunakan bahasa Inggris secara aktif.

blank

 

Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada penguasaan grammar dan kosakata, tetapi juga menekankan pada pengembangan kemampuan mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis. Dengan pendekatan holistik ini, Pondok Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14 optimis bahwa santrinya akan mampu menguasai bahasa Inggris dengan lebih baik dan percaya diri.

Mengakhiri periode kegiatan dengan sukses, Pondok Darunnajah 14 memberikan pelajaran berharga tentang pentingnya penguasaan bahasa internasional. Melalui kegiatan memperdalam bahasa Inggris ini, bukan hanya sekadar pembelajaran formal, melainkan juga merupakan langkah nyata dalam mencetak generasi santri yang siap berkompetisi di tingkat global dengan kepercayaan diri yang tinggi.

Pendaftaran Siswa Baru Pesantren Darunnajah