Search
Close this search box.
blank

Senioritas Nihil Intimidasi dan Kekerasan di SD Islam Darunnajah 

Senioritas Nihil Intimidasi dan Kekerasan di SD Islam Darunnajah 

blank

blank

Di bawah terik matahari, serang boca dengan rambut ikal dengan suara setengah berteriak memberikan aba-aba kepada sekelompok anak yang berbaris memegang tongkat. Kadang ia berjalan ke bagian belakang barisan dan kembali lagi kedepan sambil memeragakan beberapa gerakan untuk ditirukan. 

Itulah pemandangan menarik yang penulis saksikan di halaman sekolah yang membuat kaki terhenti melangkah untuk memperhatikan dengan seksama tingkah polah anak-anak yang sedang latihan pramuka. Menarik karena yang akan melaksanakan perkemahan Jum’at Sabtu adalah anak kelas empat, namun banyak anak kelas lima ikut sibuk. 

Ternyata bukan sibuk berlatih, tapi ikut sibuk melatih dan memandu adik kelasnya berlatih yel-yel dan atraksi yang akan ditampilkan pada acara obrolan santai pada malam hari. Padahal tidak ada yang menyuruh mereka untuk melatih adik kelasnya, namun sepertinya mereka melatih adik kelasnya karena kesamaan nama regu. 

Ada rasa memiliki dan juga rasa bangga jika regu yang namanya sama dengan nama regu mereka tampil bagus dan memukau. Rasa itulah yang menumbuhkan jiwa solidaritas dan jiwa bertanggung jawab pada anak untuk menularkan dan mempraktikan keterampilan yang mereka miliki pada adik kelasnya.

Ketika anak kelas enam mempersiapkan dan latihan untuk perjumsa, mereka dituntut untuk kreatif dan mandiri karena mereka adalah kakak tertua dalam sekolah, disamping tetap mendapatkan bimbingan dari guru. Ketika anak kelas lima mempersiapkan diri untuk mengikuti kegiatan perjumsa, anak kelas enam dengan suka rela turun tangan membantu ide ataupun melatih. Dan ketika anak kelas empat juga mempersiapakan diri untuk perjumsa, maka kelas limapun dengan sukarela membantu dan membimbing adik kelasnya seperti yang mereka dapatkan dari kakak kelas enam.

Sebuah siklus yang indah dan membuat hati bangga serta bahagia melihat anak-anak begitu peduli dengan adik kelas dan sesama, senioritas yang baik berwujud pada rasa solidaritas dan tanggung jawab, nihil intimidasi dan kekerasan.

Inilah kelebihan SD Islam Darunnajah dalam meracik dan memodifikasi kegiatan yang semuanya bermuara pada proses pembentukan karakter siswa. Yaitu menumbuhkan jiwa ikhlas, kesederhanaan, kemandirian, ukuhwan Islamiyah dan jiwa merdeka pada seluruh peserta didik, yang merupakan panca jiwa pesantren Darunnajah. 

Selamat berjuang dan berkya, semoga tumbuh menjadi pribadi unggul 

blank

blank

blank

blank

Pendaftaran Siswa Baru Pesantren Darunnajah