Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Mengapa Murid Takut dengan Ujian? Ini Alasannya!

Mengapa Murid Takut dengan Ujian?
Mengapa Murid Takut dengan Ujian?
Mengapa Murid Takut dengan Ujian?
Mengapa Murid Takut dengan Ujian?

Mengapa murid takut dengan ujian?

Ujian, adalah alat tolak ukur yang diselenggarakan oleh lembaga pendidikan untuk mengukur kemampuan para murid (siswa-siswinya) dalam proses pembelajaran di sekolah.

Hal ini sengaja dilakukan guna perbaikan dan evaluasi, baik untuk para guru maupun untuk para murid.

Ini dia, alasan murid takut dengan ujian!

Takut Karena Belum Siap

="Mengapa Murid Takut dengan Ujian?"Ujian disekolah sebaiknya dipersiapkan dengan matang. Biasanya para murid pun takut karena ia belum memiliki persiapan yang matang untuk menghadapi ujian. Oleh karena itu, persiapkanlah ujian-ujian mu dengan matang, sehingga nanti kamu mendapatkan hasil yang memuaskan.

Kalau kamu mendapatkan hasil yang memuaskan, coba siapa saja yang bangga denganmu? Ayah? tentu! Ibu? Apa lagi?

Ayo semakin giat  belajar!

Takut Karena Ketinggalan Materi

="Mengapa Murid Takut dengan Ujian?"Tak jarang bagi murid yang sering meninggalkan kelasnya, apapun itu. Biasanya, entah itu sakit atau izin pribadi atau bahkan bolos sekolah menjadikan alasan bagi para murid untuk meninggalkan sekolahnya.

Oleh karena itu, hal tadi biasanya memicu pada ketakutan untuk menghadapi ujian. Coba deh, kamu cek diri kamu seberapa sering meninggalkan sekolah selama ini. Solusinya, kamu bisa bertanya kepada teman kamu yang saat itu masuk kelas.

Kamu juga bisa mencatat pelajaran yang tertinggal tersebut, atau mungkin juga bisa meminta kepada guru menjelaskan kembali materi tersebut. Cara ini efektif buat kamu yang pernah ketinggalan pelajaran.

Takut Karena Tidak Menyimak Ketika Guru Menjelaskan

="Mengapa Murid Takut dengan Ujian?"Mungkin ini sering dilakukan di kalangan murid di kelas. Biasanya, hanya murid yang berada di baris pertama dan kedua dari depan yang menyimak penjelasan guru di kelas. Lalu, bagaimana dengan yang lain? Biasanya, mereka sibuk dengan gadget atau buku novel di loker meja mereka. Atau juga biasanya, mengobrol dengan teman satu bangkunya.

Karena sudah menjadi kebiasaan, hari-hari para murid pun dikelas semakin kacau. Tak pernah memikirkan bagaimana mereka belajar. Oleh karena itu, biasanya para murid pun menjadi kaget dan menjadi takut ketika menjelang ujian.

Sebaiknya, kamu selalu menyimak pelajaran yang disampaikan oleh guru kamu dikelas, sehingga kamu mengerti atau faham pelajaran dan menjadi lebih siap ketika menghadapi ujian nanti.

Takut Karena Tidak Memiliki Buku Pelajaran

Alasan Murid Takut UjianTerkadang, tidak memiliki buku paket atau buku tugas dari suatu mata pelajaran di sekolah menjadi alasan ketakutan sebelum ujian. Alangkah baiknya apabila kamu memiliki buku untuk menunjang belajar kamu.

Kamu juga bisa berinisiatif  untuk meminjam di perpustakaan sekolah, atau juga kamu bisa memfotokopi buku yang tidak kamu miliki itu. Sehingga, sebelum ujian kamu bisa leluasa membaca dan mengerjakan latihan-latihan dari buku kamu.

Takut Karena Tidak Menyukai Guru Mata Pelajaran

="Mengapa Murid Takut dengan Ujian?"Sebenarnya, tindakan ini tidak bagus dilakukan para murid lho. Tapi memang biasanya kamu menemukan guru dari suatu mata pelajaran yag memang ia kurang asik, killer (galak), atau lainnya.

Dari perilaku tersebut, membuat kamu malas belajar dan bahkan tidak mau menyumak pada mata pelajaran yang dibawa oleh guru yang tidak kamu sukai.

Dari sini, tak sedikit para murid yang menjadi takut ketika mata pelajaran tersebut di ujikan. Maka dari itu, siapapun gurunya haruslah kamu hargai. Bagaimana itu, beliau tetaplah guru kamu ko.

Takut Karena Stress Memikirkan Ujian

="Mengapa Murid Takut dengan Ujian?"Stress juga bisa menjadi alasan bagi para murid, sehingga mereka takut dalam menghadapi ujian. Atau mungkin juga karena stress karena beranggapan ujian itu susah, atau  karena terlalu banyak mata pelajaran yang nanti akan diujikan. Oleh karena itu, hilangilah rasa stress kamu dengan bersemangat menghadapi ujian. Dengan itu, kamu bisa membuka lembaran demi lembaran dari buku kamu. Kamu membacanya, dan kamu akan siap menghadapi ujian tanpa harus stress memikirkan ujian kamu.

  • Barang siapa yang membaca banyak, maka ia akan faham banyak
  • Barang siapa yang membaca sedikit, maka ia akan faham sedikit
  • Barang siapa yang TIDAK membaca, maka ia akan TIDAK faham

Takut Karena Beranggapan Ujian Itu Susah

Sudah disinggung tadi, biasanya para murid beranggapan bahwasanya ujian itu merupakan bagian yang sangat sulit dimasa pembelajaran. Ketika ujian, para murid harus mengisi butir-butir soal dengan cermat dan teliti Apabila ketika ujian tidak konsentrasi, maka akan buyar seluruh pengingatan kamu dari apa yang sudah dipelajari.

Maka dari itu, mulailah untuk menanggapi dan beeranggapan bahwasanya ujian itu mudah! kamu bisa banyak berlatih untuk mengerjakan soal-soal, atau mengikuti try out, atau juga mengikuti bimbingan belajar khusus.

Takut Karena Memiliki Saingan Dalam Belajar

="Mengapa Murid Takut dengan Ujian?"Dalam proses pembelajaran di sekolah, tentunya para murid tidaklah sendirian. Mereka memiliki banyak teman disekolahnya. Ini juga memicu dalam alasan takut bagi para murid karena, ia tidaklah sendiri.

Dalam ujian, para kamu pun harus berlomba-lomba dengan teman-temannya. Mungkin sebagian dari pada murid di sekolah sudah siap memiliki mental yang baik untuk menghadapi ujian dan juga siap bersaing dengan teman sekelasnya.

Namun juga, tidak sedikit karena hal ini membuat murid menjadi takut dengan ujian.

Yuk, kita berlomba-lomba dalam hal kebaikan! :D

Takut Karena Kurang Ibadah

="Mengapa Murid Takut dengan Ujian?"Selain hal diatas, kita sebagai manusia juga memiliki kewajiban untuk beribadah sesuai dengan kepercayaannya masing-masing. Sebaiknya, untuk menghadapi ujian perkuatlah iman dan kepercayaan kita dengan memperbanyak ibadah.

Nggak perlu takut menghadapi ujian . Justru ujian  adalah waktu yang sangat tepat untuk menunjukkan bahwa kamu adalah yang terbaik lho. Tunjukkan kalo kamu sudah belajar dengan baik. Caranya, tunjukkan hasil ujian kamu dengan hasil yang memuaskan. Jangan lupa pula untuk berdo’a kepada yang maha kuasa. Good Luck!

Cipanas, 21 November 2017

Rifida Muchtar Arastio

Pendaftaran Santri Baru