Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Ujian Berlalu, Klub WARNA Aktif Kembali

Darunnajah-cipining.com/WARNA- Pada Rabu (1/3) klub WARNA yang sudah dibentuk, sibuk dengan mendekor karyanya di Gedung Rafah, Asrama Putri Kampus 1. Sejak pukul 20.00-22.30 WIB klub WARNA beraksi. Tema pada pembuatan MaDing (majalah dinding) kali ini adalah pemandangan alam dengan kontras warna yang cerah. Itu semua agar bisa terlihat lebih fresh (segar) sehingga pembaca tidak cepat bosan karena terdapat corak dan warna-warni di Majalah Dinding tersebut.

WARNA adalah sebuah klub (kelompok) Wadah Apresiasi Santri Darunnajah yang sempat pakum (berhenti) selama dua tahun ini. Namun pada tahun 2015 ini klub WARNA kembali aktif yang dinaungi oleh bagian perpustakaan OSDC (Organisasi Santri Darunnajah Cipining) yakni Ninda Ulwiyatunnajah dan Nur Apni, kelas 2/XI MA. Tujuan dibentuknya klub WARNA adalah untuk meningkatkan minat baca santri serta memberikan sebuah informsi terupdate (terkini) di pesantren seperti kegiatan (harian, bulanan, tahunan) santri, acara pesantren, maupun informasi lainnya.

Adapun anggota WARNA tahun 2014/2015 sebagai berikut:
1. Alif Sadzah Muadzah, kelas Intensif
2. Angelria Septiani, kelas intensif
3. Cyndy Sylvyana, kelas intensif
4. Alifah Salwa, kelas 2/VIII MTs
5. Alya Altasya, kelas 2/VIII MTs
6. Aryanti Permata, kelas 2/VIII MTs
7. Lilin Aida, kelas 2/VIII MTs
8. Shabrina Fildah, kelas 2/VIII MTs
9. Tiara coerunnisa, kelas 2/VIII MTs
10. Faizah Nurul Azmi, kelas 1/VII MTs
11. Nur Millah, kelas 1/VII MTs
12. Salsabila Firdaus kelas 1/VII MTs

“Semoga dengan adanya majalah dinding WARNA yang dibuat oleh klub WARNA bisa memberikan banyak pengetahuan bagi para pembaca (santri, asatidz/para guru, wali santri dan yang lainnya) seperti berita, artikel, cerpen dan lainnya. Semua itu untuk meningkatkan minat baca khususnya para santri dan memotivasi santri dalam bersemangat menulis dengan hasil karya sendiri.” ujar Faizah Nurul Azmi, santri kelas 1/VII MTs (anggota WARNA)
Tulisan ini adalah hasil karya Alya Altasya, santri kelas 2/VIII MTs.
(WARDAN/Rabiah Adawiyah)

Pendaftaran Santri Baru