Perlombaan DNO ke 11 di Darunnajah 3 Al Mansyur pada tanggal 25 Oktober 2022 menumbuhkan semangat para santri darunnajah pusat dan cabang. semua santri berlomba memenangkan kejuaran pada “Darunnajah Open ke 11 ” ini dari mulai cabang olahraga hinnga cabang seni. cabang olahraga terdiri dari olahraga basket, volly, tenis meja ,panca lomba, badminton ,panahan ,hadang dan senam kreasi atau senam santri sedangkan lomba cabang seni terdiri dari tata rias, tata busana, tata boga, lukis, kaligrafi, fotografi ,podcast dan short movie tak lupa cabang tapak suci yaitu seni dan fighter dari setiap cabang olahraga taupun seni terdapat dua kategori perlombaan yaitu kategori kibar dan shigor, kategori kibar untuk santri aliyah dan kategori shigor untuk santri tsanawiyah.
di “Darunnajah Open ke 11 ” ini Darunnajah 3 aAlmansyur di tunjuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan DNO untuk putri dan Darunnjah 14 Nurul Ilmi untuk putra. perlombaan berlangsung selama tiga hari penuh, perlombaan berlangsung secara meriah, para santri memberikan dukungan dan semangat untuk contingen masing masing berharap kejuaraan berpihak pada mereka, tak hanya itu lomba berlangsung dengan menjunjung sikap sportivitas para santri.
riuhnya tepuk tangan sorak sorakan hingga yel yelan pertanda santri siap untuk memperebuatan kejuaran dan mengharumkan nama pondok pesantren masing masing. diadakannya kembali “Darunnajah Open ke 11” ini bertujuan melahirkan para atlet berbakat ,orang orang hebat yang nantinya siap bertempur di masyarakat, perlombaan ini juga melatih sikap disiplin, adil,sportivitas, kekeluargaan yang tak lepas dari ukuwah islamiyah yang di junjung tinggi