Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Luar Biasa!!! 70 TK Jakarta Selatan dan Tangerang Mengikuti Manasik Haji SD di Darunnajah Jakarta

Sabtu, 14 Oktober 2017 TK Islam Darunnajah mengadakan event tahunan yang selalu dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu pada bulan ke sepuluh. Manasik Haji SD menjadi kegiatan rutin tahunan yang selalu diadakan dan diikuti hampir 70-an sekolah TK yang berada di wilayah Jakarta Selatan dan Tangerang.

Luar Biasa!!! 70 TK Jakarta Selatan dan Tangerang Mengikuti Manasik Haji SD di Darunnajah Jakarta
Luar Biasa!!! 70 TK Jakarta Selatan dan Tangerang Mengikuti Manasik Haji SD di Darunnajah Jakarta

Sebanyak 2663 anak usia sekolah Taman kanak-kanan dan play group mengikuti kegiatan manasik haji tahun ini dengan jumlah pembimbing (muthowif) sebanyak 301 yang terdiri dari para ustadz dan guru di lingkungan pesantren yang memang sudah berpengalaman karena sudah pernah melaksanakan ibadah haji serta dibantu oleh beberapa mahasiswa dan mahasiswi STAIDA.

Banyaknya sekolah Taman Kanak-Kanan di wilayah Jakarta Selatan dan Tangerang yang mengikuti kegitan peragaan manasik haji ini, menunjukan antusiasme lembaga Pendidikan usia dini untuk menumbuhkan dan menanamkan semangat agama kepada anak didiknya, selaraskan dengan tujuan pesanten yaitu syiar Islam.

Lingkungan yang luas dan asri dengan berbagai macam fasilitas yang ada, lokasi yang mudah dijangkau, tempat parkir yang luas, fasilitas peragaan manasik haji yang lengkap seperti miniatur Ka’bah, miniature Jumroh, dan trek jalan untuk sai, serta panitia dan pembimbing manasik haji yang sudah professional dan kompeten dibidangnya membuat Pesantren Darunnajah menjadi tempat yang tepat untuk melaksanakan kegiatan manasik haji.

Seperti yang disampaikan oleh wakil pimpinan dalam sambutanya bahwa program manasik haji di pesanten Darunnajah dibuat dan dilaksanakan semirip mungkin dengan ibadah haji sesungguhnya namun disesuaikan juga dengan kondisi usia para peserta. Sehingga insya Allah para peserta manasik haji akan mendapatkan pemahaman dan pengalaman beribadah yang benar dan tentunya berkesan di hati anak-anak.

Mulai bulan Oktober ini, TK Islam Darunnajah, SD Islam Darunnajah, dan TMI (SMP/SMA) Darunnajah membuka pendaftaran siswa dan santri baru untuk tahun ajaran 2018/2019. Untuk TK dan SD Islam Darunnajah informasi pendaftaran dapat menghubungi 021-7376346 dan 0812-96337739, sedangan untuk pendaftaran tingkat SMP/SMA dilaksanakan secara online di www.santri.darunnajah .com

 

Pendaftaran Santri Baru