Luar biasa yang ditampilkan suporter tim Futsal darunnajah sepanjang pertandingan yang selalu riuh gaduh dengan yel-yel, tabuhan, tepuk tangan serta sorak sorai mengiringi pergerakan para pemain. Berkolerasi dengan hasil yang didapat oleh tim futsal yang selalu mengakhiri pertandingan dengan skor diatas 4 gol.
Seperti yang terlihat saat pertandingan antara Darunnajah melawan SD Muhammadiyah, nyanyian yel-yel tak pernah putus diteriakkan para suporter fanatik ini. Setiap kali pemain darunnajah menciptakan gol riuh gemuruh suara mereka seolah-olah seluruh tribun penonton berisi supoter Darunnajah, itulah hebatnya suporter Darunnajah jumlahnya sedikit tapi aksi mereka selalu membuat penonton lainya terpana.
Tak kalah menariknya dari aksi mereka adalah saat pertandingan berakhir dengan kemenangan, maka mars Darunnajah pun mereka nyanyikan sebagai tanda semangat dan bangga atas apa yang diraih oleh tim futsal. Ya mars Darunnajah mereka kumandangkan sebagai kebanggaan juga sebagai bentuk syiar untuk memperkenlkan darunnajah kepada para peserta turnamen yang terdiri dari 64 sekolah.
Para suporter ini meluangkan waktu liburnya untuk mendukung tim futsal kesayangan mereka. Walaupun seragam hari senin belum dicuci dan pekerjaan lainya belum terpegang, demi tim futsal darunnajah semuanya di pending sampai nanti malam, ujar salah satu suporter yang tidak mau ditulis namanya.