Search
Close this search box.
blank

Subhanallah, Sholat Khusyu’ Itu Sangat Sejuk!

Subhanallah, Sholat Khusyu’ Itu Sangat Sejuk!

blank

Adalah ust. Abdul Halim, S.E.I (alumni TMI Darunnajah Cipining tahun 1996) asal Kendal Jawa Tengah tampil sebagai trainer dalam Manajemen Menuju Sholat Khusyu’ yang dilaksanakan pada Ahad malam, 26 September 2010. Pelatihan penting ini diikuti asatidz dan santri kibar kelas intensif, IV, V dan VI TMI asrama putra-putri. Sebelumnya, tepatnya pada siang hari, ust. Halim berkesempatan menyampaikan materi yang sama di depan para kyai, imam dan dai yang hadir mengikuti Halal Bihalal dan Pengajian dengan Prof. Dr Ali Zahroni dari Madinah Al Munawwarah.

blank
Ust. Halim: Sholat Khusyu' Itu Mudah Karena Allah Yang Memberikannya!

Dalam muqaddimahnya, trainer yang sudah menyampaikan training di beberapa kota di Indonesia, bahkan di Belanda dan Jerman ini mengajak segenap peserta untuk berdo’a dengan khusyu’ meinta kepada Allah akan diberikan kefahaman dan kemampuan sholat khusyu’. Tampak suasana berdo’a yang begitu khidmah, tenang dan syahdu. Beberapa mata peserta tampak berkaca-kaca merasakan kenikmatan do’a tersebut.

blank
Asatidz Dan Santri Tampak Bahagia Ikuti Training Sholat Khusyu'

Selanjutnya, da’i yang sudah diamanati 1 istri dan 3 anak ini memulai paparannya dengan menyampaikan latar belakang dan trendmum kondisi sholat umat Islam. “ sementara ini kita masih banyak berkutat dalam hal khilafiyyah, terutama yang terkait kuantitas seperti perbedaan jumlah raka’at dalam sholat tarawih, penggunaan qunut dalam sholat Shubuh. Padahal mestinya kita sudah harus berfikir dan menyikapi perbedaan kualitas sholat yang sudah dilakukan setiap hari!”.

Masih menurut ust. Halim, penyebab lain mengapa sholat khusyu’ dianggap sulit bahkan tidak mungkin adalah karena kebanyakan umat islam menganggapnya seperti itu, kurangnya ilmu, kurangnya contoh dan merasa sudah cukup dengan kualitas sholat yang dilakukannya sehari-hari. “Banyak umat Islam yang membayangkan bahwa sholat khusyu’ itu harus seperti imam Ali yang tidak merasakan sakit ketika anak panah yang mengenai kakinya dicabut dan beliau sedang sholat. Padahal khusyu’ itu adalah pemberian dari Allah dan yang penting kita berusaha memaksimalkan setiap bacaan dan gerakan dalam sholat itu sendiri. Parahnya lagi, banyak yang merasa sudah hafal diluar kepala semua bacaan dan gerakan sholat sehingga bisa dilakukan dengan super kilat. Tentu saja sholat yang demikian tidak akan membawa kesan mendalam bagi pelakunya!”

blank
Maksimalkan Setiap Gerakan dan Bacaan Dalam Sholat Ya!

Disamping penyampaian materi, pelatihan ini juga dilengkapi dengan praktek langsung dari setiap bacaan dan gerakan yang dimulai dari takbiratul ihram hingga salam. Termasuk hal yang fundamental agar sholat semakin baik adalah kerapian dan kebenaran shof sholat dalam sholat berjama’ah di masjid atau mushola. Sementara ini di kalangan umat islam kerapian shof yang merupakan bagian dari kesempurnaan sholat belum mendapat perhatian serius.

Ketika sholat kita diupayakan semakin khusyu’ ternyata akan terasa begitu sejuk. Betapa setiap bacaan merupakan sarana meminta dan curhat kepada Allah. Dan setiap gerakan terasa nikmat dan menyehatkan badan kita. Dan perubahan nyata yang langsung bisa dirasa adalah tanpa sadar sholat kita akan semakin lama dan tidak lagi terburu-buru karena menikmati indahnya perjumpaan dengan Zat Yang Maha Sempurna. Semoga!. (WARDAN/Mr.MIM)

blank
Usahkan Kaki Lurus Menghadap Ke Qiblat, Jangan Bengkok Ke Kanan -Kiri!!

blank
Wahai Para Santri, Perbaiki Sholatmu Niscaya Kamu Akan Sukses!

Pendaftaran Siswa Baru Pesantren Darunnajah