Santri Darunnajah Jakarta ikuti Cambridge English PreliminarySeiring berjalannya zaman, Bahasa Inggris menjadi Bahasa pertama yang sangat dibutuhkan di dunia Internasional. Bisnis, Organisasi bahkan pendidikan juga didasari dan menggunakan Bahasa Inggris. Sekarang ini Bahasa bukanlah menjadi suatu kemampuan yang jarang dimiliki namun menjadi keharusan. untuk membangun komunikasi yang baik.
Didasari hal tersebut, Darunnajah membuka peluang kepada santri-santrinya yang ingin mendalami Bahasa Inggris yang bertaraf Internasional, yaitu Cambridge English Internasional. Setiap 2 minggu sekali Santri Darunnajah dan juga para guru Bahasa Inggris mengikuti pelatihan, untuk meningkatkan kualitas berbahasa mereka.
Belajar sambal bermain, begitulah metode yang digunakan untuk memudahkan belajar Bahasa Ingggris yang kerapkali orang-orang menganggapnya susah. Untuk menunjang kegiatan Santri Darunnajah yang sering mengadakan study tour keluar negeri, kemampuan berbahasa harus dimiliki.
seperti yang dikatakan “Language is not everything but everything without language is nothing”
Tulisan terkait:
- Kunjungan Delegasi Darunnajah ke Holy Family Catholic School dan Cambridge Islamic College
- Darunnajah Ikuti Kegiatan English and Arabic language Courses, Allama Iqbal Open University, Islamabad, Pakistan
- Utusan Guru Darunnajah Ikuti English And Arabic Language Courses, ‘Allama Iqbal Open University, Islamabad