Lingkungan yang indah, bersih, dan rapi tentunya menjadi idaman semua orang. Pastinya ada partisipasi dari orang yang tinggl di dalam area tersebut menjadikan lingkunganya indah, bersih dan rapi.
Bersih, rapi, dan indah akan berbanding lurus dengan kenyamanan. Lingkungan yang nyaman akan memberikan efek positif bagi siapa saja yang berada dalam lingkungan tersebut.
Sekolah yang bersih dan rapi akan membuat nyaman siswa belajar di dalamnya. Disamping juga ketersediaan fasilitas pendukung seperti bak sampah, tempat cuci tangan, sapu, kain pel dan lain lain.
Kebesihan dan kerapian sekolah menjadi tanggung jawab warga sekolah, selain hal hal teknis yang tidak bisa dikerjakan oleh siswa. Maka peran siswa dan guru menjadi sangat vital dalam menjaga kebersihan dan kerapian lingkungan kelas khususnya.
Seperti yang dilakukan oleh ibu Ruqoyah, wali kelas 1 C SD Islam Darunnajah. Setelah istirahat usai, melihat banyak sampah plastik berserakan di depan kelas, secara reflek beliau mengajak anak muridny untuk bersama sama membersihkan sampah yang ada di sekitar kelas.
Inilah bentuk pembelajaran untuk anak anak, bahwa kebersihan lingkungan kelas adalah tanggung jawab bersama. Jika ada sampah di sekitar kita hendaknya dibuang pada tempatnya tanpa disuruh oleh bapak/ibu guru.
Sikap dan perilaku yang baik tentunya harus ditanamkan sejak dini. Maka peran guru di sekolah untuk selalu membimbing dan mengingatkan anak didiknya agar memungut dan membuang sampah jika menemukannya.
“Kebersihan sebagian dari iman” itulah slogan yang terpampang di dinding sekolah, slogan tanpa aksi nyata hanya akan menjadi omong kosong belaka. Wujudkan slogan itu dengan tindakan dan perbuatan sehingga menjadi aksi nyata yang dapat dijadikan contoh oleh warga sekolah lainya.
Orang tuapun berperan penting dalam membiasakan anak untuk selalu membuang sampah pada tempatnya dan menjaga kebersihan. Hal hal kecil seperti mencuci tangan sebelum dan sesudah makan, membersihkan serta menyiram setelah buang air kecil/besar, walaupun remeh itu akan menjadi kebiasaan yang baik.
Mari wujudkan sekolah kita menjadi sekolah yang aman dan nyaman untuk belajar menuntut ilmu. Akan terasa memiliki sekolah jika ikut berpartisipasi dalam merawat dan menjaga kebersihan lingkunag sekolah seperti menjaga dan merawat rumah sendiri.
Masih ada pekerjaan rumah buat kita guru dan orang tua siswa. Semua fasilitas kebersihan seperti sapu, pengki, kain pel, tempat sampah di dalam kelas dan di luar kelas semuanya tersedia lengkap. Tapi mengapa sebagian kecil siswa kita masih membuang sampah sembarangan?