Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

200 Santri Pesantren Nurul ilmi Darunnajah 14 Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Siswa Tapak Suci

Penutupan Acara UKT Siswa Tapak Suci Darunnajah 14

Darunnajah Convention Hall menjadi saksi semangat tinggi para peserta yang mengikuti Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) Siswa Tapak Suci Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14. Acara ini mengujikan tingkatan dari siswa tingkat dasar ke siswa satu dan dari siswa satu ke siswa dua.

Pembukaan UKT Siswa Tapak Suci Pesantren Darunnajah 14

Diikuti oleh santri kelas 1 hingga Kelas 4 TMI terlihat mereka sangat antusias mengikuti ujian ini. Materi ujian mencakup tes tulis, tes ragawi, dan tes mental bela diri. Penguji khusus hadir dari Pimda Tapak Suci Kabupaten Serang, menunjukkan seriusnya Pesantren dalam menilai kemampuan para santri.

Penampilan Tapak Suci Saat Pembukaan UKT

Dilaksanakan pada hari Sabtu hingga Ahad tanggal 27 sampai 28 Januari 2024, Ujian Kenaikan Tingkat ini dihadiri oleh Ketua Pimda Kabupaten Serang, Bapak Edi Yusup, S. Pd (Pendekar Madya), serta sejumlah pendekar ternama menambah kehormatan dalam penutupan acara.

Kegiatan Long March UKT 2024

Ujian tidak hanya menguji fisik dan kemampuan gerakan jurus, tetapi juga pengetahuan tapak suci serta kekuatan mental bela diri para santri. Meskipun cuaca terkadang turun hujan, acara berlangsung dengan lancar, mencerminkan semangat dan ketekunan yang tumbuh di antara peserta UKT.

Al-Ustadz Abdurrahmat, S.Pd.I Memberikan Sambutan Ketika Pembukaan UKT

Inilah momen yang tidak hanya menandai kenaikan tingkatan, tetapi juga membuktikan tekad dan dedikasi para santri dalam mengembangkan keterampilan Tapak Suci di Pesantren Nurul ilmi Darunnajah 14.

Penutupan Acara UKT Siswa Tapak Suci Darunnajah 14
Siswa Tapak Suci Darunnajah 14 Ketika Mengikuti Upacara Pembukaan
Siswa Tapak Suci Darunnajah 14 Ketika Mengikuti Tes Ragawi Jurus Tapak Suci
Siswa Tapak Suci Darunnajah 14 Ketika Mengikuti Tes Ragawi Jurus Tapak Suci

 

Pendaftaran Santri Baru