Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Mendaki Gunung Papandayan

Mendaki
Mendaki

Mendaki Gunung memang bukan merupakan suatu hal yang baru bagi santri nurul ilmi.dalam berbagai kesempatan lainnya santri nurul ilmi telah mendaki gunung gunung yang ada di pulau jawa.

meskipun bukan yang merupakan pertama kali dalam mendaki gunung,tapi gunung papandayan memiliki keistimewaan dan kelebihan diantara gunung yang telah berhasil santri nurul ilmi daki,berikut ini kelebihan dari gunung papandayan:

Gunung Papandayan adalah gunung api strato yang terletak di Kabupaten Garut, Jawa Barat tepatnya di Kecamatan Cisurupan. Gunung dengan ketinggian 2665 meter di atas permukaan laut itu terletak sekitar 70 km sebelah tenggara Kota Bandung.

Pada Gunung Papandayan, terdapat beberapa kawah yang terkenal. Di antaranya Kawah Mas, Kawah Baru, Kawah Nangklak, dan Kawah Manuk. Kawah-kawah tersebut mengeluarkan uap dari sisi dalamnya.

Topografi di dalam kawasan curam, berbukit dan bergunung serta terdapat tebing yang terjal. Menurut kalisifikasi Schmidt dan Ferguson termasuk type iklim B, dengan curah hujan rata-rata 3.000 mm/thn, kelembaban udara 70 – 80 % dan temperatur 10 °C.dan gunung papandayan merupakan gunung tertinggi yang pernah didaki oleh santri nurul ilmi.

[justified_image_grid facebook_id=290047174382043 facebook_album=1551401094913305]

Pendaftaran Santri Baru