Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Corona! 10 Tips Terhindar Dari Virus Corona. Catat!

Berdo'a

Akhir-akhir ini, Indonesia sudah sangat dibuat panik dan takut oleh virus yang tidak lagi asing didengar. Apa itu, pastinya si Corona Virus.

Tenang, jangan sampai kehawatiranmu malah membuatmu sakit, karena takut memikirkan Corona yang terdengar menyeramkan itu.

Untuk itu, Santri Darunnajah dengan sangat tenang memberikan berbagai macam tips agar terhindar dari serangan Virus Corona.

Apa saja? Mari kita simak, jangan lupa dicatat ya…

Ini penting dan baik untuk kesehatan kita bersama.

Makan dengan Gizi yang Seimbang

blank
Makanan Sehat

Sudah makan apa hari ini?

Mulai jaga pola makan kamu ya, jangan sampai asal makan makanan yang tidak sehat apalagi berbahaya.

Ayo ingat lagi, pesan ibu guru kita diwaktu SD dulu, makan makanan 4 Sehat 5 sempurna.

Jangan juga makan dengan terlalu banyak, karena itu juga tidak baik.

Lambung kita harus terbagi menjadi 3 yaitu, makanan, minuman dan udara. Jangan sampai hanya salah satu saja yang memenuhi perut kita.

Perintah makan dengan secukupnya, sudah jelas tertulis dalam Al-Qur’an.

۞يَٰبَنِيٓ ءَادَمَ خُذُواْ زِينَتَكُمۡ عِندَ كُلِّ مَسۡجِدٖ وَكُلُواْ وَٱشۡرَبُواْ وَلَا تُسۡرِفُوٓاْۚ إِنَّهُۥ لَا يُحِبُّ ٱلۡمُسۡرِفِينَ

“Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap (memasuki) mesjid, makan dan minumlah, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan.” (Q.S. Al-A’raf: 31)

Makan Makanan yang Dimasak Sempurna

 

Pilih makanan yang diolah dengan sempurna.

Pastikan semua makanan kamu betul-betul dimasak dengan matang.

Hindari makanan setengah matang.

Apalagi memakan daging hewan yang dilarang dalam agama.

إِنَّمَا حَرَّمَ عَلَيۡكُمُ ٱلۡمَيۡتَةَ وَٱلدَّمَ وَلَحۡمَ ٱلۡخِنزِيرِ وَمَآ أُهِلَّ بِهِۦ لِغَيۡرِ ٱللَّهِۖ فَمَنِ ٱضۡطُرَّ غَيۡرَ بَاغٖ وَلَا عَادٖ فَلَآ إِثۡمَ عَلَيۡهِۚ إِنَّ ٱللَّهَ غَفُورٞ رَّحِيمٌ

“Sesungguhnya Allah hanya mengharamkan bagimu bangkai, darah, daging babi, dan binatang yang (ketika disembelih) disebut (nama) selain Allah. Tetapi barangsiapa dalam keadaan terpaksa (memakannya) sedang dia tidak menginginkannya dan tidak (pula) melampaui batas, maka tidak ada dosa baginya. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” (Q.S. Al Baqarah: 173)

Jelas ya…

Cuci Tangan Pakai Sabun

blank
Cuci Tangan Pakai Sabun

Ets!

Tunggu!

Jangan ambil makanan mu sebelum kamu cuci tangan. Coba diingat kembali, tadi kamu abis pegang apa? Hayooo

Bakteri dan virus, mudah tersebar di berbagai macam benda, dintaranya handphone, laptop, pegangan tangga, pulpen, gagang pintu dan lain-lain.

Bahkan bakteri dan virus masih bisa bertahan hingga 24 jam.

Kalo kamu tidak mencuci tangan sebelum setelah beraktifitas, atau mau makan, maka otomatis semua bakteri dan virus itu akan ikut masuk kedalam tubuh kamu.

Jadi…

Faham ya… kenapa cuci tangan itu penting.

Dan ingat, cuci tangan harus pakai sabun. Terdengar ribet memang, itulah hidup sehat.

Tapi semua itu akan ringan kita jalani jika kita memulainya dari sekarang.

Minum Air Mineral & Gelas/Hari

Aktifitas full, jadwal padat, kerjaan banyak. Semua harus ditemani  dengan minum air mineral dengan teratur.

Analoginya adalah, kamu punya tanaman bunga?

Lihat deh, jika bunga atau tanaman yang ada didepan rumah kamu tidak pernah kamu siram dan tidak pernah terkena hujan, maka apa yang akan terjadi?

Pasti tanaman dan bunga itu akan kering dan mati.

Begitupun dengan tubuh manusia, yang selalu membutuhkan cairan untuk terus menetralisir segala aktifitas yang terjadi di dalam tubuh manusia.

Sering lupa kalo mau minum? Atau malas?

Oke, supaya mudah, gunakan  saja waktu sholat sebagai pengingat kamu.

Caranya, sebelum sholat sediakan satu gelas air minum untuk kamu minum.

Setelah pulang sholat dari masjid, kamu minum lagi.

Berati berapa gelas yang berhasil kamu minum selama satu hari? 10 Gelas!

Hebat! Kamu tinggal menambah beberapa gelas air minum ketika kamu dalam aktifitas kerja.

Rajin Olahraga dan Istirahat Cukup

Kamu tipe  orang yang suka olahraga atau yang malas olahraga?

Kalo yang suka olahraga, berati itu bagus sekali untuk pertahanan tubuh.

Untuk yang belum suka olahraga, ayooo… dari sekarang, mencoba untuk membuat jadwal olahraga.

Kalo dirasa berat, caranya kamu bisa mengajak teman kamu untuk olahraga bareng. Boleh saja satu minggu sekali, yang penting olahraga.

Okay…

Jaga Kebersihan Lingkungan

Hidup bersih dan sehat memang terlihat menantang, lebih menantang lagi, kalo kamu harus pergi ke rumah sakit akibat hidup yang kotor dan jorok.

Ingat, Islam telah memerintahkan kita untuk hidup dan peduli akan kebersihan.

اَلنَّظَافَةُ مِنَ الْإِيْمَانِ

Kebersihan sebagian dari iman.(HR. Al-Tirmidzi)

Jangan sampai kebersihan kita dikalahkan oleh orang-orang non muslim. Malu dong…

Mari kita hidup bersih.

Tidak Merokok

blank
Tidak Merokok

Kamu sudah baca tulisan yang ada di bungkus rokok?

Jangan pura-pura tidak baca atau lupa ya…

Merokok itu bukan hanya merugikan si perokok saja lho… tetapi juga mereka yang berada disekitar kamu.

Menghirup asap yang dikelurkan dari rokok orang lain, itu juga sangat berbahaya.

Jadi, dengan kamu tidak merokok, itu berati kamu menyayangi diri dan orang disekitar kamu.

Bila Demam dan Sesak Segera Periksa

Bila Demam Segera Periksa
Bila Demam Segera Periksa

Badan sudah terasa lemas? Ditambah Flu? Batuk juga?

Jangan hanya diam, segera periksa ke rumah sakit terdekat, karena salah satu ciri-ciri Virus Corona juga  ada di sakit Deman dan Flu.

Tapi tetap dalam keadaan tenang ya…

Jangan terbawa panik.

Gunakan  Masker

Harga masker saat ini sudah benar-benar diluar nalar. Karena peningkatannya bisa dibilang 80% meningkat.

Maka, yang harus kamu lakukan adalah, gunakan masker saat kamu berpergian saja.

Pilih masker yang berkualitas.

Hiindari pemakaian masker hingga berhari-hari. Karena itu bakteri sudah menumpuk di bagian depan masker.

Segera buang masker setelah kamu gunakan, jangan menunda ya…

Jangan Lupa Berdo’a

blank
Berdo’a

Dari sekian banyak tips yang sudah dipaparkan, hal yang paling utama yang perlu kita lakukan adalah terus berdo’a untuk meminta perlindungan dari Sang Maha Pencipta.

Allah selalu berada dalam prasangka hamba-hambanya.

وَإِذَا سَأَلَكَ عِبَادِي عَنِّي فَإِنِّي قَرِيبٌۖ أُجِيبُ دَعۡوَةَ ٱلدَّاعِ إِذَا دَعَانِۖ فَلۡيَسۡتَجِيبُواْ لِي وَلۡيُؤۡمِنُواْ بِي لَعَلَّهُمۡ يَرۡشُدُونَ

“Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.” (Q.S. Al Baqarah: 186)

(WARDAN/Mbafer)

 

 

Pendaftaran Siswa Baru Pesantren Darunnajah