Darunnajah (24/11). Pondok Pesantren Darunnajah Cipining dikenal mempunyai jenjang pendidikan yang lengkap, dari PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) atau RA (Raudhatul Athfal) sampai MA (Madrasah Aliah) atau SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) ada di Darunnajah Cipining, bahkan Perguruan Tinggi sedang disiapkan untuk melengkapi jenjang pendidikan untuk umat.
Tidak mau ketinggalan kemajuan zaman Pesantren yang terlokasi di Kota Bogor Barat juga memiliki pendidikan jenjang SMK yang disukai remaja di era globalisasi ini.
Adapun jurusan yang ada di SMK Darunnajah Cipining adalah jurusan TKJ (Teknik Komputer dan Jaringan) dan akan menyusul Multimedia. Meski berada jauh dari suasana kota tidak membuat siswa-siswi semangat mempelajari bidang tersebut.
Terbukti baru di semester ganjil kelas 1 SMK Darunnajah Cipining sudah mahir dalam merakit komputer, tidak hanya siswanya tapi juga siswinya.
Hari ini, Kamis 24 November bertempat diruang serba guna santri kelas 1 SMK Darunnajah Cipining mengadakan penilaian praktik merakit komputer, setiap siswa diberi tugas untuk menyatukan hadrward komputer yang sudah dilepas seperti Memori Ram, power suplay, matherbard serta lainnya setelah selesai dipastikan komputer atau pc tersebut bisa nyala.
Ustadz Khalil selaku guru pengajar dan penilai praktik tersebut nampak kagum dengan semngat peserta didiknya dalam mengikuti dan dapat menyelesaikan tugas dengan baik.
Salah satu siswa yang sedang menunggu giliran untuk praktik dengan percaya menyatakan, merakit komputer? Siapa takut!.
(Abs)